Minggu, Maret 22, 2009

Honobono Makassar (Agustus 2008)

HONOBONO SENGKANG

Honobono bekerja sama dengan alumni SMUN 5 Makassar dalam acara Bakti sosial ke Kabupaten Sengkang dengan memberikan pelatihan kerajinan tangan pada warga Sengkang selama 5 hari. Kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan ide-ide kreatif masyarakat dalam menggunakan barang-barang yang terdapat di sekitar kita untuk dapat diubah menjadi kerajinan tangan bernilai jual.

Pelatihan yang diadakan selama 5 hari, 5 kali pertemuan diikuti oleh 30 warga yang mayoritas merupakan ibu rumah tangga. Kreasi yang diajarkan adalah berbagai kreasi dari kain perca dan kardus bekas. Kegiatan ini cukup diminati oleh warga yang terlihat dari antusias mereka dalam mengikuti berbagai kegiatan meskipun dengan kondisi ruangan yang kurang memadai.

HONOBONO KPAID








Salah satu kegiatan yang cukup membanggakan Honobono adalah keterlibatan kami dalam Program Pelatihan Handycraft Anak sekota Makassar yang diselenggarakan oleh Komisi Perlindungan Anak Indonesia Daerah ( KPAID ) dalam rangka Hari Anak Nasional 2008. Kegiatan ini hanya berangsung 1 hari ( 9 Agustus 2008 ) yang dirangkaikan dengan Pameran puncak hasil karya anak-anak dalam pelatihan tersebut.

Peserta yang terlibat dalam kegiatan tersebut adalah anak dan remaja unur 10 hingga 18 tahun dari 14 kecamatan sekota Makassar yang berjumlah 70 orang. Dalam pelatihan tersebut, peserta diajarkan tiga macam kreasi yaitu kreasi flannel, kreasi karton dan kreasi sticker. Dengan durasi waktu pelatihan masing-masing selama 2 jam, para peserta terlihat sangat antusias dengan materi yang diberikan.

Dibantu oleh para sukarelawan, kami membagi tim menjadi 7 kelompok masing-masing melatih 10 orang peserta. Hasil pelatihan dipamerkan di Lapangan Macan keesokan harinya sebelum diberikan kembali kepada para peserta.

Tidak ada komentar: